Modern New Era?

A Slice of Thought....

Orang bilang kita hidup di jaman yang "baru".
Generasi yang "baru".
Generasi yang benar-benar berbeda dengan generasi sebelumnya.
Bahkan sekarang mungkin kita sedang menyaksikan bangkitnya generasi tersebut.
Mereka akan membentuk wajahnya sendiri.
Mereka akan hidup dalam cara yang totally different dengan generasi sebelumnya.
Sebuah generasi yang luar biasa, generasi yang lahir dari sebuah era keterbukaan informasi.
Generasi yang sangat kreatif, yang sensitif terhadap perubahan.
ngga mainstream katanya.

Dimana posisi gereja?

Apakah dunia sekarang sebegitu kreatifnya sehingga gereja pun tanpa sadar "dimuridkan" olehnya?
Jangan-jangan waktu gereja disandingkan dengan dunia saat ini.... Generasi ini pun bingung.... yang mana gereja? yang mana dunia? Karena koq hampir sama.

Sistemnya sama....
Orang-orangnya sama....
Acaranya sama....

Dunia membuat hal-hal yang "keren" dan dampaknya pun mempengaruhi generasi
Gereja pun membuat hal-hal yang "keren".
Tapi jangan sampai gereja membuat sesuatu yang "gereja bilang keren" tapi ngga ada dampaknya..... Malah hanya membuat orang bilang koq gereja sama aja dengan dunia....

Jangan salah paham, bukannya gereja harus kolot dan menolak perkembangan jaman.
Gereja haruslah KREATIF TAPI BERDAMPAK.... dan yang terpenting adalah GEREJA HARUS KEMBALI PADA RENCANA TUHAN YANG SEMULA

Gereja adalah persekutuan orang percaya, dimana dalam persekutuan ini hanya nama Yesus yang ditinggikan
Gereja pada mulanya bersatu secara luar biasa, mungkin mereka ngga sempat lagi debat teologi ngga prinsip karena setiap saat mereka bisa saja dibunuh
Gereja boleh punya macam-macam "caranya" masing-masing, tapi yang pasti harus ada dalam gereja adalah PENYEMBAHAN dan KEKUDUSAN
Sembahlah Tuhan karena Dia yang layak disembah
Kuduslah kamu sebab Tuhanmu kudus
Dan pada akhirnya gereja pasti jadi berkat dimanapun dia ditempatkan

Saya bertemu Tuhan Yesus secara pribadi di gereja.
Saya pikir seharusnya generasi dibawah saya pun mengalami hal yang sama (tentunya ngga harus sama persis).
Maka pada akhirnya generasi ini akan mengenal Tuhan Yesus dalam perjalanannya.
Dan berkata: "Segala kemuliaan hanya bagi Tuhan Yesus, Allah kita perkasa."

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kidung Agung - Song of Solomon - Kisah Cinta Gadis Sulam

Seri Kehidupan Kekal 1 - Tempat Tinggal Setelah Sorga? Ukuran Yerusalem Baru

Mencobai Tuhan - Menguji Tuhan