Iman yang Dewasa

Ibrani 11
1. Iman adalah dasar dari segala sesuatu yang kita harapkan dan bukti dari segala sesuatu yang tidak kita lihat.


Iman adalah segala-galanya bagi orang Kristen
tanpa iman ngga mungkin seseorang berkenan kepada Allah
Yesus pun secara "aktif" mencari iman di bumi, mencari rekan sekerjaNya untuk memberitakan injilNya
Iman kepada Yesus inilah yang membentuk keKristenan sampai kepada hari ini

Iman pun dikatakan sia-sia apabila tidak disertai dengan perbuatan
maka saya menganggap iman dan perbuatan itu sebenarnya adalah satu kesatuan tak terpisahkan

Nah iman seperti apa sih yang baik dan benar dimata Tuhan?

In short :
Iman yang dewasa adalah iman yang dalam keadaan apapun, tetap pokoknya Yesus adalah Tuhan, aku tetap mau mengikut Yesus

ya, keadaan apapun, kaya, miskin, susah, senang, sedih, gembira, apapun keadaan kita

Saya berikan 3 contoh iman yang dewasa dalam kisah Alkitab :


Sadrakh, Mezakh, Abednego

Daniel 3
16. Lalu Sadrakh, Mesakh dan Abednego menjawab raja Nebukadnezar: "Tidak ada gunanya kami memberi jawab kepada tuanku dalam hal ini.
17. Jika Allah kami yang kami puja sanggup melepaskan kami, maka Ia akan melepaskan kami dari perapian yang menyala-nyala itu, dan dari dalam tanganmu, ya raja;
18. tetapi seandainya tidak, hendaklah tuanku mengetahui, ya raja, bahwa kami tidak akan memuja dewa tuanku, dan tidak akan menyembah patung emas yang tuanku dirikan itu."


Kita perhatikan jawaban luar biasa ini :

"Jika Allah kami yang kami puja sanggup melepaskan kami, maka Ia akan melepaskan kami dari perapian yang menyala-nyala itu"

Ini biasa kita jumpai toh?
Yesus sanggup menyembuhkan penyakit? amin
Percaya Yesus sanggup menyembuhkan penyakit? percayaaaa
Percaya Yesus bisa memberkati saudara-saudara? percayaaaa

kalimat berikutnya, lebih sangat luar biasa lagi :

"tetapi seandainya tidak"

Nah inilah yang saya sebut dengan iman yang dewasa
dalam keadaan apapun, bahkan dalam keadaan tidak ditolong sekalipun, Tuhan ya tetap Tuhan, ngga ada yang bisa mengubahnya

Yesus sanggup menyembuhkan penyakit? amin
pertanyaan selanjutnya : kalo penyakitnya ngga sembuh, Yesus masih tetap Tuhan tidak?
Yesus sanggup memberkati kita? yakin dan percayaaa
pertanyaan selanjutnya : kalo ternyata kita hidup dalam keadaan yang jauh dari diberkati, masih percaya Yesus gak?
adakah imanmu tergantung sama keadaan hidupmu atau tergantung sama doamu terkabul atau tidak?

Sadarkh, Mezakh, Abednego imannya gak goyah dalam keadaan apapun
ditolong ataupun tidak ditolong Tuhan, pokoknya imannya gak goyah

luar biasa ya


Yosua

Yosua, penerus Musa, ada kemungkinan Yosua ini "stress" menghadapi kebebalan Israel

bayangkan begini :
Israel itu kurang dikasih mujizat apa?
40 tahun hujan roti, liat tiang awan, tiang api di padang gurun
masuk negeri orang pake belah sungai
tinggal tiup sangkakala tembok rubuh
lagi mengejar musuh Tuhan "perlambat" matahari terbenam jadi mereka punya waktu lebih untuk mengejar musuh

mana bisa dilawan lagi Tuhan kayak gitu? dan seharusnya Israel setelah melewati hal ini percaya penuh sama Tuhan dong?

nyatanya setelah semua mujizat dahsyat itu terjadi sekalipun, Yosua masih harus memberikan pesan yang sangat keras dan ekstrim berikut ini :

Yosua 24
14. Oleh sebab itu, takutlah akan TUHAN dan beribadahlah kepada-Nya dengan tulus ikhlas dan setia. Jauhkanlah allah yang kepadanya nenek moyangmu telah beribadah di seberang sungai Efrat dan di Mesir, dan beribadahlah kepada TUHAN.
15. Tetapi jika kamu anggap tidak baik untuk beribadah kepada TUHAN, pilihlah pada hari ini kepada siapa kamu akan beribadah; allah yang kepadanya nenek moyangmu beribadah di seberang sungai Efrat, atau allah orang Amori yang negerinya kamu diami ini. Tetapi aku dan seisi rumahku, kami akan beribadah kepada TUHAN!"


saya berpikir, kok iya masih harus dikasih pesan seperti itu..... bukankah sudah sangat jelas sekali? dengan segala mujizat yang sudah mereka alami, bahwa hanya Tuhanlah yang layak disembah?

nyatanya tidak, Yosua sampe kasih pilihan ke Israel : silahkanlah kalau kamu masih mau nyembah allah lain, tapi Aku dan seisi rumahku akan beribadah kepada Tuhan !!

ini salah satu bentuk iman dewasa juga
Jikalau seluruh gerejamu ngga percaya Tuhan, masihkah kamu percaya Tuhan?
Jikalau gerejamu nggak menyembah Tuhan, masihkah kamu menyembah Tuhan?

Saya menemui ada orang yang katanya ngga bisa nyembah karena lagunya ngga enak.... ato katanya WLnya jelek....
lah.... kok nyembah tergantung WL ato judul lagu?
jangan-jangan selama ini di gereja itu karokean kali, bukan sungguh-sungguh menyembah

Jangan juga terfokus pada mujizatNya aja
lihat Israel, mujizat segitu banyaknya terjadi tetap saja mereka tidak bertumbuh imannya


Paulus dan Silas

Dalam Kisah Rasul 16 kita akan menemui kisah Paulus dan Silas yang dipenjara karena memberitakan injil

Singkat cerita Paulus dan Silas berdoa dan menyanyikan pujian untuk Allah
penjara terbuka

Pertanyaannya : apa kira isi doa mereka? atau lagu pujian macam apa yang mereka nyanyikan?

Apakah mereka berdoa supaya mereka bebas dari penjara?
Apakah mereka nyanyikan suatu lagu yang intinya membebaskan mereka dari keadaan mereka sekarang?

Kalau saya meyakini tidak
mereka berdoa dan menyanyikan lagu itu hanya dengan satu tujuan : yaitu memuliakan Yesus
mereka bukan berdoa supaya lepas dari penjara dan seputar hal itu

buktinya? begitu penjara terbuka pun mereka ngga langsung kabur kan?
mungkin mereka sendiri pun bingung kenapa terjadi hal demikian dan bertanya kepada Tuhan kenapa kok penjaranya terbuka

singkat cerita dari peristiwa ini kepala penjara bertobat dan seisi rumahnya pun bertobat

inilah salah satu ciri iman dewasa juga, iman yang bukan fokus kepada pemenuhan kebutuhan diri sendiri, melainkan kepada pemberitaan injil saja

Berapa banyak kita berdoa untuk memenuhi kebutuhan kita sendiri? Dan kalau tidak dijawab imannya goyah lagi
Seberapa banyak kita benar2 mendahulukan Tuhan, maka kita percaya yang lain-lainnya itu adalah "bonus" yang pasti kita akan dapatkan?

mereka berdoa, memuji menyembah, karena memang Yesus layak terima segala kemuliaan itu, keadaan mereka tidak bisa mengubah kenyataan bahwa Yesus tetaplah Tuhan

Demikianlah kita juga seharusnya beriman seperti itu

Biarlah kita semakin hari semakin mempunyai iman yang dewasa sampai kepada kedatangan Tuhan Yesus

Amin

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kidung Agung - Song of Solomon - Kisah Cinta Gadis Sulam

Seri Kehidupan Kekal 1 - Tempat Tinggal Setelah Sorga? Ukuran Yerusalem Baru

Mencobai Tuhan - Menguji Tuhan